INDONESIA JURNAL » Pasukan Indonesia di Darfur http://indonesiajurnal.com media online Thu, 02 Sep 2021 07:20:30 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=3.7.36
Komandan Sektor Barat Tinjau Pasukan Indonesia di Darfur http://indonesiajurnal.com/komandan-sektor-barat-tinjau-pasukan-indonesia-di-darfur/ http://indonesiajurnal.com/komandan-sektor-barat-tinjau-pasukan-indonesia-di-darfur/#comments Thu, 26 Mar 2015 01:47:46 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=8349 (Foto: Puspen TNI)

(Foto: Puspen TNI)

El Geneina Darfur-Sudan (indonesiajurnal.com)-Garuda…Garuda…Garuda…, yel yel ciri khas pasukan perdamaian Indonesia bergetar di langit Darfur saat pasukan Satuan Tugas Batalyon Komposit (Satgas Yon Komposit) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXXV-A/Unamid (United Nations Mission In Darfur), menyambut kedatangan Komandan Sektor Barat Brigjen Nikiema Blaise, di Camp Indonesian Batalyon (Indobatt), Supercamp Unamid, Darfur Barat, Selasa (24/03/2015).

Dalam rilis Puspen TNI yang diterima indonesiajurnal.com, disebutkan bahwa kedatangan Brigjen Nikiema Blaise pertama kalinya ke Camp Pasukan Indonesia guna meninjau secara langsung kesiapan Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-A/Unamid yang dipimpin oleh Letkol Inf Herry Subagyo sebagai Komandan Satgas (Dansatgas), dalam menghadapi tugas-tugas operasi di wilayah Darfur-Sudan.

“Pagi ini saya sangat bangga bias bertemu dengan pasukan Garuda Indonesia yang memiliki semangat luar biasa, dan kedatangan pasukan Indonesia sudah sangat lama dinantikan oleh United Nations Mission In Darfur dan Komandan Sektor Barat sebelum saya,” kata Brigjen Nikiema Blaise di sela-sela pengarahannya.

“Saya bahagia bisa menerima kedatangan Pasukan Indonesia di Darfur, dengan semangat luar biasa yang ditunjukan dari yel-yel Garuda, menunjukan kepada saya tingginya semangat juang dan militansi pasukan yang ada di depan saya sekarang,” tandas Komandan Sektor Barat.

Dalam kesempatan tersebut, Brigjen Nikiema Blaise juga berkesempatan melakukan  peninjauan terkait dengan kesiapan pasukan Indonesia, antara lain meninjau Ranpur, Gudang Logistik, Kendaraan Taktis, hingga Camp tempat tinggal pasukan.

Disampaikan oleh Dansatgas Konga XXXV-A/Unamid Letkol Inf Herry Subagyo dalam kesempatan tersebut bahwa, kedatangan Komandan Sektor Barat ke Camp Indobatt dan bertatap muka secara langsung dengan prajurit Indonesia merupakan sebuah kehormatan bagi seluruh Pasukan Indonesia di Darfur.

Di akhir kunjungannya Brigjen Nikiema Blaise menuliskan sebuah pesan kepada seluruh Pasukan Garuda yang mengatakan “Hari ini saya sangat bangga bisa berada di sini, saya kagum dengan semangat dari pasukan Indonesia, saya percaya kalian siap melakukan yang terbaik untuk tugas ini.”

Dengan dikomandani oleh Letkol Inf M. Herry Subagyo dan Wakil Komandan Mayor Inf Yuswanto, Satgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-A/Unamid yang berjumlah 800 personel, terdiri dari: 650 personel TNI AD, 100 personel TNI AL dan 50 personel TNI AU, akan bertugas selama satu tahun di wilayah Darfur Barat.

Dalam pelaksanaan tugasnya, Satgas Batalyon Komposit TNI Konga XXXV-A/Unamid ditempatkan di dua UN Camp, yaitu Markas Batalyon beserta Kompi Bantuan dan 3 Kompi Senapan yang berada di Supercamp Secwest Unamid di El Geneina dan 1 Kompi Senapan Berdiri Sendiri berada di Masteri Camp dengan jarak lebih kurang 70 km dari Supercamp El Geneina. (Wan)

]]>
http://indonesiajurnal.com/komandan-sektor-barat-tinjau-pasukan-indonesia-di-darfur/feed/ 0