INDONESIA JURNAL » Pangarmabar Kunjungan Kerja ke Lanal Tanjung Balai Karimun http://indonesiajurnal.com media online Thu, 02 Sep 2021 07:20:30 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=3.7.36
Pangarmabar Kunjungan Kerja ke Lanal Tanjung Balai Karimun http://indonesiajurnal.com/pangarmabar-kunjungan-kerja-ke-lanal-tanjung-balai-karimun/ http://indonesiajurnal.com/pangarmabar-kunjungan-kerja-ke-lanal-tanjung-balai-karimun/#comments Fri, 03 Feb 2017 13:07:05 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=11593 Pangarmabar Kunjungan Kerja ke Lanal Tanjung Balai KarimunJakarta (indonesiajurnal.com)-Panglima Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI Aan Kurnia, S.Sos., melakukan Kunjungan Kerja ke Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), Kamis (02/02/2017).

Turut mendampingi Pangarmabar dalam kegiatan tersebut, Komandan Gugus Keamanan Laut Koarmabar (Danguskamlaarmabar) Laksamana Pertama TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI S. Irawan, S.E., Asops Pangarmabar Kolonel Laut (P) Suwito dan Asintel Danlantamal IV Kolonel Laut (E) Iwan Setiawan.

Dalam kunjungannya ke Lanal Tanjung Balai Karimun Pangarmabar Laksamana Muda TNI Aan Kurnia, S.Sos., beserta rombongan disambut Komandan Lanal Tanjung Balai Karimun Letkol Laut (P) Totok Irianto beserta Wakil Bupati Karimun H. Anwar Hasyim, M.Si., para perwira staf dan para prajurit Lanal Tanjung Balai Karimun serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Karimun.

Kegiatan Pangarmabar di Tanjung Balai karimun diawali dengan memberikan pengarahan segenap prajurit Lanal Tanjung Balai Karimun di Aula Gedung Yos Sudarso Markas Komando (Mako) Lanal Tanjung Balai Karimun. Dalam pengarahannya, Pangarmabar memberikan beberapa penekanan antara lain agar prajurit tidak melakukan pelanggaran dan kecelakaan Alutsista, meningkatkan kinerja dan prestasi di berbagai bidang, mengembangkan budaya maritim melalui Bintal Juang Remaja Bahari dan olah raga perairan, membina hubungan yang baik dengan masyarakat dan jangan pernah melakukan pungutan liar (pungli) terhadap pelaku usaha.

Dalam rilis Koarmabar, Pangarmabar menegaskan untuk meningkatkan pembinaan terhadap nelayan dan masyarakat pesisir, melaksanakan kegiatan pembinaan desa pesisir (Bindesir) dengan fokus sehingga apabila ada kegiatan Binpotmar desa tujuan dan sasarannya sudah jelas, menyiapkan personel yang akan melaksanakan pendidikan dan UKP (kesehatan, samapta, akademik dll) serta meberikan dukungan penuh terhadap Unsur-unsur Operasi Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) yang melaksanakan bekal ulang (Bekul). (Wan)

]]>
http://indonesiajurnal.com/pangarmabar-kunjungan-kerja-ke-lanal-tanjung-balai-karimun/feed/ 0