INDONESIA JURNAL » Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto http://indonesiajurnal.com media online Sun, 24 Oct 2021 00:27:28 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=3.7.36
Amankan Pemilu, Polda Metro Terjunkan 18. 511 Personil http://indonesiajurnal.com/amankan-pemilu-polda-metro-terjunkan-18-511-personil-kepolisian/ http://indonesiajurnal.com/amankan-pemilu-polda-metro-terjunkan-18-511-personil-kepolisian/#comments Tue, 08 Apr 2014 10:04:45 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=7201 Ilustrasi (ist)

Ilustrasi (ist)

Jakarta (indonesiajurnal.com)-Untuk mengamankan Pemilu di wilayah Jakarta dan sekitarnya, Polda Metro Jaya akan mengerahkan sekitar 18. 511 personilnya, dan keseluruhan personil tersebut akan disebar ke wilayah Jabodetabek.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto menegaskan, anggota yang dilibatkan untuk mengamankanTPS sebanyak 1.901 personil yang merupakan gabungan BKO Polda Metro Jaya dan BKO Mabes Polri. “Untuk anggota masing-masing Polres sudah standby di lokasi,” tukasnya di Jakarta, Selasa (08/04/2014).

Pola pengamanan TPS akan disesuaikan dengan tingkat kerawanan pada masing-masing TPS.  Untuk kategori TPS aman, ujarnya, polanya yaitu pengamanan 2:10:5, di mana dua anggota polisi bersama sepuluh anggota Linmas dan KPPS mengamankan 5 TPS.

Sementara, untuk kategori TPS rawan 2, pola pengamanan 2:4:2 (dua polisi bersama empat anggota Linmas dan KPPS menjaga dua TPS).  Sedangkan untuk TPS Rawan 1, pola pengamanan yang diterapkan yakni 2 anggota polisi bersama 4 Linmas dan KPPS menjaga 1 TPS. Dan jumlah TPS di Jakarta mencapai 42.385, kategori TPS aman sebanyak 41.992 lokasi, TPS Rawan 1 sebanyak 358, dan TPS Rawan 2 nihil. (EA)

]]>
http://indonesiajurnal.com/amankan-pemilu-polda-metro-terjunkan-18-511-personil-kepolisian/feed/ 0