INDONESIA JURNAL » berperan penting http://indonesiajurnal.com media online Tue, 03 May 2022 13:30:14 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=3.7.38
BNN: Pemuda Berperan Penting dalam Pencegahan Narkoba http://indonesiajurnal.com/bnn-pemuda-berperan-penting-dalam-pencegahan-narkoba/ http://indonesiajurnal.com/bnn-pemuda-berperan-penting-dalam-pencegahan-narkoba/#comments Mon, 04 Aug 2014 07:40:27 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=7622 BNN (ist)

BNN (ist)

Jakarta (indonesiajurnal.com)-Badan Narkotika Nasional (BNN) mengungkapkan pentingnya peran pemuda di Indonesia dalam upaya pencegahan terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang.

“Kita hanya bisa menjauhi atau mencegahnya. Di sinilah peran para pemuda dan remaja untuk melakukan upaya-upaya pencegahan yang lebih kreatif dan lebih inovatif,” tegas penyuluh BNN Deputi Bidang Pencegahan Rotua Sihotang kepada wartawan di Jakarta, Senin (04/08/2014).

Dia menambahkan, sebagai pelopor yang hidup di tengah teknologi modern, kalangan pemuda sudah barang tentu memiliki ide-ide kreatif. Dengan melakukan kegiatan yang positif dalam mendukung program pemerintah untuk penanggulangan penyalahgunaan narkoba.

“Seperti meningkatkan komunitas remaja yang ada dengan baik. Kalangan remaja dihadapkan dengan pilihan bebas harus mampu dan terampil dalam memilih pergaulan agar tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba,” tukas Rotua.

Menurutnya, semua orang di Indonesia termasuk pemuda dan remaja memiliki peluang yang sama terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba.

“Terutama remaja dalam masa usia yang labil cenderung dan sangat rawan dalam menyalahgunakan narkoba. Jangan sampai terjerumus karena ikut-ikutan lalu kecanduan, apalagi sampai menjadi,” ucapnya.

Salah satu yang gencar disosialisasikan BNN kepada masyarakat adalah soal rehabilitasi pengguna narkoba. Sebagaimana tertuang dalam UU 35/2009 tentang Narkotika.

“UU itu harus segera disosialisasikan agar masyarakat sadar untuk lapor diri. Tanpa perlu merasa takut ataupun dijebak dari berbagai oknum untuk melaporkan permasalahan narkoba kepada pihak yang berwenang,” demikian Rotua.   (DR)

]]>
http://indonesiajurnal.com/bnn-pemuda-berperan-penting-dalam-pencegahan-narkoba/feed/ 0