INDONESIA JURNAL » aspers panglima tni http://indonesiajurnal.com media online Thu, 02 Sep 2021 07:20:30 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=3.7.36
Aspers Panglima TNI: Mental Prajurit TNI Motor Penggerak Sikap http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-mental-prajurit-tni-motor-penggerak-sikap/ http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-mental-prajurit-tni-motor-penggerak-sikap/#comments Tue, 26 Feb 2019 03:27:30 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=13544 Aspers Panglima TNI

Jakarta (indonesiajurnal.com)-Peran Pembinaan Mental (Bintal) di lingkungan TNI sangat menentukan, karena urjensi Bintal bagi prajurit TNI merupakan keniscayaan yang tidak dapat ditawar lagi.

Hal tersebut disampaikan Asisten Personel (Aspers) Panglima TNI Marsda TNI Dedy Permadi, S.E., M.M.D.S., dihadapan 107 peserta saat membuka Rapat Koordinasi Bintal TNI 2019 di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (25/2/2019).

Dia menambahkan, mental merupakan motor penggerak sikap dan perilaku prajurit TNI dalam melaksanakan tugas. Jika mentalnya baik maka baik pula kepribadiannya, bila mentalnya rusak maka sikap perilakunya pun sebaliknya.

“Para pengemban fungsi Bintal di jajaran TNI untuk lebih mengoptimalkan pembinaan mental bagi prajurit TNI di satuannya secara kreatif dan inovatif, di antaranya dengan mempertajam materi-materi pembinaan mental dan mengembangkan pemahaman tentang jati diri TNI sebagai Tentara Rakyat, Tentara Pejuang, Tentara Nasional dan Tentara Profesional,” terangnya.

Menurut Marsda TNI Dedy Permadi, indikator keberhasilan pembinaan mental di antaranya adalah kinerja satuan meningkat dan pelanggaran prajurit menurun, apabila pembinaan sudah dilaksanakan namun angka pelanggaran masih tinggi maka perlu evaluasi bersama untuk merumuskan hal-hal yang bersifat startegis dalam upaya pembinaan mental prajurit ke depan. “Setiap kekurangan bisa ditambah dan setiap persoalan dapat segera diselesaikan,” ucapnya.

Selanjutnya, dikatakan bahwa penyelenggaraan Rakornis Bintal TNI tahun 2019 dapat dijadikan momentum yang berharga untuk mawas diri dan upaya pembenahan serta peningkatan kualitas pengabdian para pengemban fungsi Bintal di jajaran TNI.

“Kepada para unsur pimpinan satuan atau penanggungjawab Bintal Fungsi Komando untuk segera lakukan langkah antisipasi yang bersifat pembinaan kepada prajurit TNI dan keluarganya dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin berat di masa mendatang,” ujarnya.

Aspers Panglima TNI menekankan,  Pertama, pergunakan forum Rakornis ini dengan sebaik-baiknya sebagai wahana evaluasi serta menyamakan visi dan misi dalam upaya peningkatan kualitas pembinaan mental di seluruh jajaran TNI.

Kedua, tingkatkan penguasaan teknis fungsi dan ikuti perkembangan lingkungan strategis secara cermat, sehingga mampu menjawab setiap permasalahan pembinaan mental kepada prajurit dan PNS TNI beserta keluarganya.

Ketiga, laksanakan dan rencanakan program kerja dengan sebaik-baiknya, hindari penyimpangan sekecil apapun melalui tertib administrasi serta akuntabel dengan menjunjung tinggi prinsip-prinsip kejujuran, ketelitian dan kebenaran.  Keempat, intensifkan koordinasi dengan sesama pengemban fungsi Bintal maupun satuan terkait lainnya sehingga tercipta kinerja sinergis guna menjawab tantangan tugas.

“Rakornis Bintal TNI 2019 bukan hanya melahirkan pemikiran cerdas, kreatif dan inovatif tetapi juga dapat kita aplikasikan dalam program nyata yang berdaya guna dan berhasil guna,” tutupnya.

Rapat Koordinasi Bintal TNI 2019 yang berlangsung selama satu hari mengangkat tema ‘Dilandasi Profesionalitas, Soliditas dan Netralitas TNI Kita Mantapkan Ketaqwaan, Nasionalis, Militan dan Manunggal Dengan Rakyat Dalam Rangka Menjaga Keutuhan NKRI’. (Wan)

]]>
http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-mental-prajurit-tni-motor-penggerak-sikap/feed/ 0
Aspers Panglima TNI Wisuda Siswa Swedish Defence University http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-wisuda-siswa-swedish-defence-university/ http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-wisuda-siswa-swedish-defence-university/#comments Wed, 16 Aug 2017 23:36:11 +0000 http://indonesiajurnal.com/?p=12136 BIM_8155

Jakarta (indonesiajurnal.com)-Aspers Panglima TNI Marsda TNI Dedi Permadi mewisuda 16 siswa kursus Executive Course in Long Term Defence Planing, Scenario and Technology Forecasting di Balai Wartawan Puspen TNI, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (16/08/2017).

Dalam sambutannya Aspers Panglima TNI Marsda TNI Dedi Permadi  menyampaikan bahwa salah satu upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia adalah melalui pendidikan dan pelatihan. “Pendidikan juga merupakan investasi jangka panjang, di mana apabila kita mencita-citakan TNI yang kuat dan profesional di masa depan,” katanya.

Lebih lanjut Marsda TNI Dedi Permadi mengatakan bahwa siswa yang telah selesai melaksanakan pendidikan tersebut akan mendapatkan banyak tambahan pengetahuan selama mengikuti kegiatan tersebut. “Siswa diberikan bagaimana menganalisa pertahanan negara dengantechnology forecasting dan mengusung tema triple helix concept dimana sistem pertahanan suatu negara melibatkan tiga unsur yaitu, industri strategis pertahanan, universitas/para akademisi dan pemerintah yang merupakan satu kesatuan,” ujarnya.

Di akhir sambutannya Aspers Panglima TNI mengucapkan terima kasih kepada pihak pemerintah Swedia dan selamat kepada para Perwira TNI yang telah mengikuti kursus. “Terima kasih kepada pihak Swedish Defence University dan SAAB AB Swedia atas terselenggaranya kegiatan ini dengan baik dan selamat kepada para Perwira TNI yang sudah melaksanakan tugas belajar serta besar harapan dapat bermanfaat untuk pribadi maupun organisasi TNI,” pungkasnya.

Sementara, Atase Pertahanan Swedia di Indonesia, Singapura dan Brunei Darusalam,Commander Kenneth Raun mengatakan bahwa para siswa dikemudian hari agar dapat mengaplikasikan pengetahuan yang didapat untuk perencanaan pertahanan jangka panjang di Indonesia. “Saya tahu bahwa semua peserta telah belajar dan banyak melihat selama kunjungan Anda ke Swedia dan saran saya kepada Anda adalah membaca dan mempelajari lagi apa yang didapat dari kursus tersebut dan berbagi pengetahuan baru Anda dengan rekan Anda,” katanya.

Dalam kesempatan ini Commander Kenneth Raun juga menekankan pentingnya menjaga wilayah negara. “Untuk mencegah serangan dan melindungi wilayah kita sendiri, kita perlu mengembangkan pertahanan yang kuat dan independen sendiri tanpa bantuan negara adidaya yang mengelilingi kita,” ujarnya.

Kursus Executive Course in Long Term Defence Planing,Scenario and Technology Forecasting ini diikuti oleh 16 siswa yang terdiri dari 13 siswa berasal dari TNI yang terbagi menjadi tiga Pamen TNI AD, 5 Pamen TNI AL dan 5 Pamen TNI AU serta 2 orang siswa berasal dari LEN (Lembaga Elektronika Nasional) dan 1 orang siswa berasal dari PT. Pindad.

Kursus ini dilaksanakan selama 5 bulan mulai tanggal 29 Maret hingga 16 Agustus 2017. Dalam pelaksanaan kursus siswa mendapatkan materi pelajaran antara lain, long-term strategic defence planning, radar & electronic warfare innovation technology, Introduction to Cyber Warfare, Anti-access area denial, Triple Helix.

Wisuda ini juga dihadiri oleh Kadisdikau Marsma TNI Kusworo beserta Perwira staf Mabes TNI dan Angkatan, Atase Pertahanan Swedia di Indonesia, Singapura dan Brunei DarusalamCommander Kenneth Raun beserta rombongan. (Wan)

]]>
http://indonesiajurnal.com/aspers-panglima-tni-wisuda-siswa-swedish-defence-university/feed/ 0